Sabtu, 02 April 2016

"Kisah Cinta"


Fatimah ternyata telah memendam cintanya kepada Ali sejak lama. Dalam suatu riwayat dikisahkan bahwa suatu hari setelah kedua menikah,  Fatimah berkata kepada Ali: “Maafkan aku, karena sebelum menikah denganmu. Aku pernah satu kali merasakan jatuh cinta pada seorang  pemuda dan aku ingin menikah dengannya”.  Ali pun bertanya mengapa ia tetap mau menikah  dengannya, dan apakah Fatimah menyesal menikah dengannya. Sambil tersenyum Fathimah menjawab,“ Pemuda itu adalah dirimu”

Ummu Salamah berkata, “Rasul tidak dapat menahan diri jika bertemu dengan Aisyah.”Banyak kisah-kisah romantis yang menghiasi kehidupan Nabi Muhammad dan istrinya, Aisyah. Rasul pernah berlomba lari dengan Aisyah. Rasul pernah bermanja diri kepada Aisyah. Rasul memanggil Aisyah dengan panggilan kesayangan ‘Humaira’. Rasul pernah disisirkan rambutnya,

Kisah cinta selanjutnya terukir ketika dua insan yang berbeda, kembali bertemu tiga tahun setelahnya tepatnya pada tahun 2013, ditakdirkan bertemu oleh Allah dan ditakdirkan pula berjodoh, awalnya bang syaiha bertemu dengan mbak ella nurhayati tepat pada tahun 2011 silam, pada saat itu mereka belum saling mengenal, dan tak dinyana nama Bang Syaiha dan mbak Ella Nurhayati telah tertulis di lauhul mahfudz untuk ditakdirkan bersama oleh Allah  Masya Allah.

Dua tahun pernikahan telah dijalani bersama dan Alhamdulillah mereka telah dikaruniai seorang bocah imut, lucu, dan menggemaskan yang diberi nama Alif Fathul Hadi. Semoga Bang Alif menjadi anak yang sholeh, berbakti pada orangtua, sehat selalu ya nak…Aamiin Allahumma Aamiin…

Cinta itu.. fitrah
Cinta itu.. anugerah
Cinta itu.. Fathimah dan Ali
Cinta itu.. Nabi Muhammad dan Aisyah Radhiyallahu anha
Cinta itu.. Bang Syaiha dan mbak Ella

Kisah cinta yang berbeda
Di altar cinta yang indah
Tak diawali oleh nafsu semata
Insya Allah untuk menggapai ridha­_Nya
Tentunya..

2 komentar: